Translate

Senin, 12 Oktober 2020

Tas Tote Burlap dan Brokat

 




Seorang teman ngechat, pengin dibuatin tas tote. sederhana aja. pakai ritsleting. Dia ngasih contoh beberapa foto.

Mencari-cari ide bahan, ketemulah burlap aka jute aka goni. Biar nggak terlalu gatal, kupermanis dia dengan brokat. Goni warna hijau yang sempat kubeli beberapa tahun lalu akhirnya kepakai juga. hehe.


Karena udah terlihat manis dengan brokatnya, maka aku nggak banyak main dengan handle, pakai model simple aja dengan sling yang bisa dilepas. penghubung slingnya, ring D aku sembunyikan di dalam. 


 Memakai model recessed zipper, tas ini juga memiliki kantung bersaku di dalam. Yang bikin makin manis adalah tasselnya. Entah kenapa akhir2 ini aku suka banget main2 sama tassel. hehe. 


 Ini adalah list material:
A. Panel utama 48x30cm :
- luar burlap (2x)
- luar brokat (2x)
- lining (2x)
- bahan pelapis (2x)

B. Alas 12x38 cm :
- kulit sintetis (1x)
- lining (1x)
- bahan pelapis (1x)

C. Lidah Rits 5,5x 35cm 
- lining (4x)


 D. Saku dalam 25x32 cm (1x)

E. Pembungkus busa foam 38x24 (1x)
F. Busa foam 35x9.5cm (1x)
G. Kulsin bias samping 1,25x30 cm (2x)
H. kulsin bias atas 3x97 cm (1x)
I. Aksesoris: 
- handle simple tote 1 set
- handle sling 1 set
- ring D 2 cm (2x)
- kulit sintetis pemegang ring D 6x12 cm (2x)
- penutup ujung rits (end tab) (1x)
- rits 5 metal p=42 cm (1x)
- rits 3 coil p=23 cm (1x)

Untuk video tutorialnya, tunggu segera ya.. :)

Senin, 05 Oktober 2020

DIY Batik Backpack Tutorial


    



Akhirnya.. aku berhasil menyelesaikan tas backpack ini. Ukuran sedang. tinggi 26 cm tebal 9 cm dengan  lebar 20 cm.

Awalnya mau kubikin dari kulit ecoprint. tapi demi menyesuaikan dengan tema hari Batik Nasional 2 Oktober kemarin, Aku cari-cari kain batik motif sogan sisa bikin bawahan seragam mantenan keponakanku sekitar 4 tahun lalu.


Alhamdulillah nemu juga faux leather aka kulit sintetis yang cakep. Tahunya kulsin itu bagus dari dama? hanya waktu yang bisa menjawabnya. Hehe. Suer. Kulsin yang bagus nggak akan geripis oleh waktu. Lebih durable dah.

Oke, karena ini pengantar untuk tutorial di channel youtubeku maka sedikit aja preambulenya. Aku mau ngelist dulu kebutuhan materialnya ya. Aku urutkan berdasarkan lembar yang ada di polanya. Yaitu:

A. Bagian belakang 25x29t cm --> t merujuk ke tinggi ya

- kulsin  (1x)

-lining (1x)

-interlining/pelapis (1x)

B. Bagian depan 22x28t cm

- batik (1x)

- lining (1x)

-interlining untuk batik (1x)

- lining saku (2x)

C. Bagian samping 10x28t cm

- kulsin (2x mirror)

- lining (2x mirror)

D. Recessed Zipper 6x38 cm

- batik (2x)

- lining (2x)

- interlining (2x)

E. Bagian Depan Bawah 11x23 cm

- kulsin (1x)

- lining (1x)

F. Alas 11x55 cm

- kulsin (1x)

- lining (1x)

- interlining (1x)

G. Saku rits dalam 30x16 cm 

- lining (1x)


Aksesorris:

- rits 5 metal 38 cm (1x)

- rits 3 metal 21 cm (1x)

- rits 3 coil 15 cm (1x)

- oval ring 2,5 (2x)

- Ring jalan 2,5 (2x)

-webbing 2,5 p=12 cm (2x)

- webbing 2,5 p=80 cm (2x)

- kulsin 12x4 cm (1x) utk grap holder (tali jinjing)

- tassel 2 set

Jadi itu kebutuhan materialnya. untuk pola bisa didonlot disini


sedangkan tutorialnya ada disini